Friday 23 June 2017

[Buku Baru] Bangkok Rasa Lokal: Wisata Anti-Mainstream di Bangkok dan Sekitarnya

Jalan-jalan ke Bangkok, mau ke mana saja? Grand Palace? Chatuchak Weekend Market? Madame Tussauds? Ah, itu sudah biasa! Mau yang luar biasa? Cobalah travel like locals alias mencecap langsung pengalaman wisata ala penduduk setempat.

Ditulis dan dirangkum oleh penghuni kota Bangkok, Bangkok Rasa Lokal: Wisata Anti-Mainstream di Bangkok dan Sekitarnya menyajikan sudut pandang berbeda tentang destinasi wisata di Bangkok dan sekitarnya. Bukan hanya wahana baru, Anda juga akan memperoleh informasi tentang festival-festival tahunan, moda-moda transportasi, dan tempat tempat wisata keluarga yang sesuai dengan kantong Anda, termasuk makanan halal. Bersiaplah untuk liburan yang anti-mainstream!


Alhamdulillah, akhirnya proyek rame-rame ini "lahir" juga. Setelah proyek pertama menghasilkan buku yang dicetak untuk kalangan sendiri, bulan Juni 2017 ini, saya dan dua teman yang juga terlibat di proyek pertama menelurkan buku panduan jalan-jalan di Bangkok. Semoga buku ini bermanfaat bagi pembacanya. Temukan bukunya di Gramedia atau toko buku kesayangan dan jangan lupa segera diadopsi yaa...

Selamat membaca!

No comments:

Post a Comment